Bagi teman-teman blogger mungkin lebih senang untuk menampilkan hanya judul posting pada halaman utama blog (homepage). Bila postingan kita memuat artikel yang agak panjang akan tidak efektif jika menampilkan semua isi postingan di halaman utama. Pengunjung setia blog anda akan malas menggerakkan mouse ke bawah untuk melihat postingan. Oke... langsung saja berikut caranya:

1. Login terlebih dahulu di blogger.com kemudian cari rancagan.
2. Pilih Edit Html.
3. Cari kode ]]>. Untuk mempermudah pencarian tekan Ctrl + F pada keyboard.
4. Taruh kode berikut di bawah kode tadi.



5. Simpan template dan lihat hasilnya.

Sedikit penjelasan:

Kode diatas benar-benar hanya menampilkan judul posting, bila anda ingin menambahkan beberapa elemen seperti waktu dan tanggal maka anda bisa menghilangkan beberapa kode diatas seperti:

1. post-body untuk menyembunyikan isi artikel (posting).
2. post footer untuk menyembunyikan footer artikel.
3. jump-link untuk menyembunyikan jump-link.
4. post-timestamp untuk menyembunyikan waktu posting.
5. reaction-buttom untuk menyembunyikan tombol reaksi.
6. star-rating untuk menyembunyikan rating bintang.
7. post-backlinks untuk menyembunyikan link ke posting.
8. post-icon untuk menghilangkan icon posting .
9. post-labels untuk menyembunyikan label posting.
10. comment-link untuk menyembunyikan link ke komentar postingan.
11. date-header untuk menyembunyikan tanggal posting.